MediaInvestigasiMabes, Prabumulih (Sumsel) – Pj Walikota Prabumulih H. Elman, ST, MM menghadiri sekaligus membuka acara pameran bonsai di Kota Prabumulih dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan RI yang ke 78 dan HUT Kota Prabumulih, Selasa (19/09/23)
“Kegiatan yang bertempat di lapangan parkir Citymall Prabumulih, di hadiri langsung oleh Pj Walikota Prabumulih H. Elman, ST, MM,. turut hadir Sekjen Pusat PPBI, Andrias Ketua PPBI Kota Prabumulih, Gusti Randa, Wakil Ketua 1 PPBI Kota Prabumulih H. Ahmad Palo, SE, Ketua Panitia Pelaksana PPBI, Fajar Kriswari Ardhana, Manager City Mall Kota Prabumulih, Dinas Pertanian, Dinas Lingkungan Hidup, Lurah Gunung Ibul Timur Camat Prabumulih Timur, dan tamu undangan lainya”
Penjabat (Pj) Walikota Prabumulih, H Elman ST MM mengaku senang dengan diselenggarakannya pameran bonsai nasional (Pamnas) oleh Perkumpulan Penggemar Bonsai Indonesia (PPBI) Cabang Prabumulih, pasalnya penyelenggaran pameran bonsai di Kota Prabumulih selalu sukses dan membawa dampak tumbuhnya perekonomian di Kota Seinggok Sepemunyian
Pamnas ini adalah bagian ekonomi kreatif, bisa mendorong perekonomian Prabumulih berkembang dan meningkat. “Ajang Pamnas Bonsai ini, sekaligus mengenalkan. Kota Nanas ini ke daerah luar, Prabumulih ini kota kecil, tetapi bersahaja
Lebih lanjut Elman mengatkan, Pemkot Prabumulih menyambut positif dan baik kegiatan Pamnas bonsai ini. Tahun depan, kata dia bisa lebih ramai lagi, “Jakarta itu, adalah kolektor, di Prabumulih petani bonsai. Harus dibangkitkan, demi bangkitnya ekonomi kreatif,” Tuturnya (dn)