MediaInvestigasiMabes, Ketapang – Prosesi pelepasan Letkol Inf Alim Mustofa beserta keluarganya berlangsung dengan penuh rasa haru saat keluarga besar kodim 1203/ktp melepas dan mengantarkan komandan yang dikenal sangat dekat dengan anak buahnya tersebut menuju pintu gerbang Makodim 1203/Ketapang. Jum’at (4/8/2023).
Dalam momen mengharukan tersebut diawali dengan pengalungan syal dan penyerahan Hand Bouquet oleh Dandim 1203/Ktp, Letkol Czi Agus Ikwanto, S.E, M. Han dan Ketua Persit KCK Cabang XLVII, Ny. Ayu Agus Ikwanto.
Letkol Inf Alim Mustofa dan Ny. Minggar Alim Mustofa menyampaikan,”Kami sangat bangga pernah menjadi bagian dari keluarga besar Kodim 1203/Ktp, Beliau bangga karena menjadi bagian dari perjalanan dinas di lingkungan TNI-AD.
Beliau juga berpesan kepada keluarga besar Kodim 1203/ktp agar terus bekerja dengan hati membantu rakyat sepenuh hati, keberhasilan yang telah dicapai Kodim 1203/Ktp, merupakan hasil kerja keras kita bersama, semoga keberhasilan ini dapat menjadi pemacu untuk meningkatkan kinerja satuan dimasa mendatang,” paparnya.
Suasana haru semakin terlihat saat beliau mengucapkan kata maaf jika selama menjabat dan bekerja, ada sesuatu yang tidak berkenan, terlebih saat beliau mohon pamit dan mohon do’a restu kepada Prajurit dan Persit KCK Kodim 1203/Ktp.
Hanya terdengar satu kalimat terima kasih rekan-rekan Prajurit dan Persit yang mana telah mendukung penuh selama kami menjadi bagian keluarga besar Kodim 1203/Ktp,” ujarnya.
Sementara itu Kapten Chb Saudi selaku Perwira senior yang mewakili keluarga besar Kodim 1203/Ktp mengucapkan selamat bertugas ditempat yang baru kepada Letkol Inf Alim Mustofa beserta keluarga.
Terima kasih atas segala arahan dan bimbinganya, mohon maaf atas segala kesalahan, banyak hal yang tidak tersurat dalam tulisan namun dapat dirasakan, semoga Bapak/Ibu dan sekeluarga senantiasa sukses selalu,” tutupnya.
(Pendim 1203) ( kaperwil media suara mabes kalbar kab ketapang )