Rapat Pleno Ke-V Masa Bakti 2023-2027 dan Pembagian SK Hasil Reshuffle Kepengurusan MPC Pemuda Pancasila Jakarta Utara

MediaSuaraMabes, Jakarta Utara — Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila Jakarta Utara menggelar Rapat Pleno ke-V masa bakti 2023-2027 yang sekaligus menjadi momen penting dalam konsolidasi organisasi, yakni dengan dilaksanakannya pembagian Surat Keputusan (SK) hasil reshuffle kepengurusan. Acara ini berlangsung pada pukul 19.30 WIB bertempat di Sekretariat MPC Pemuda Pancasila Jakarta Utara.

Hadir dalam acara ini, Ketua MPC Bung Muhammad Hafidz, didampingi oleh Sekretaris Bung Faizal Tuhulele, serta jajaran Wakil Ketua, yaitu Waka 1 Bung Saimin, Waka 2 Bung Elgeorge, dan Waka 3 Bung Elyas Gurki. Selain itu, turut hadir para Ketua Bidang dan pengurus MPC Pemuda Pancasila Jakarta Utara.

Rapat pleno ini bertujuan memperkuat barisan struktural organisasi melalui konsolidasi internal, serta memberikan arah dan penegasan terhadap peran masing-masing pengurus baru yang telah menerima SK penugasan. Dalam sambutannya, Bung Hafidz menekankan pentingnya soliditas dan loyalitas terhadap garis perjuangan organisasi.

“Momentum reshuffle ini adalah bagian dari penyegaran struktural untuk memperkuat gerak organisasi. Kepada para pengurus yang menerima SK malam ini, diharapkan dapat langsung bekerja dan menunjukkan komitmen nyata dalam menjalankan roda organisasi,” ujar Bung Hafidz.

Dengan terlaksananya pembagian SK ini, MPC Pemuda Pancasila Jakarta Utara siap melanjutkan agenda-agenda strategis organisasi ke depan secara lebih solid, profesional, dan berintegritas.

Dalam Rapat Pleno ke- V masa bakti 2023-2027 membahas sebagai berikut:
– Pengurus MPC Pemuda Pancasila Jakarta Utara membantu masyarakat luas dalam hal lapangan pekerjaan di Dinas terkait.
– Fokus merapatkan anggota Pemuda Pancasila dan berkomitmen membesarkan organisasi
– Membahas agenda kegiatan internal organisasi contohnya leadership, motivasi sehingga bangkit pemimpin di tingkat ranting sehingga membangun komunikasi yang baik dengan stakeholder di masing-masing wilayah.
– Memajukan UMKM di wilayah Jakarta Utara.

Acara di tutup dengan pembacaan Do’a oleh Ustadz H. Madinah Ketua Bidang Agama dan di lanjutkan dengan beramah tamah dan makan bersama.

Komarudin
Jurnalis DKI Jakarta

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *