NGOBRAS (Ngobrol Santai) Bersama Dir MHC PLN Indonesia Power: Dekat, Akrab, Penuh Inspirasi

MediaSuaraMabes, Bandung Barat – Dalam rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun ke-39 PLTA Saguling, UBP Saguling menggelar agenda spesial bertajuk NGOBRAS (Ngobrol Santai) bersama Direktur Manajemen Human Capital dan Administrasi PLN Indonesia Power, Bapak Ridho Hutomo.

Diselenggarakan secara hybride (online dan offline), kegiatan berlangsung dengan suasana hangat, penuh semangat, dan antusiasme tinggi dari seluruh peserta. Dipandu oleh Moderator Agung Budi Prayogi, sesi NGOBRAS menjadi momen bagi Insan PLN IP untuk lebih dekat dan mengenal langsung sosok Direksi yang baru.

Melalui obrolan santai namun berbobot, Bapak Ridho Hutomo menyampaikan berbagai pandangan dan motivasi terkait pengembangan human capital, pentingnya menjaga semangat kolaborasi, serta membangun budaya kerja yang sehat dan positif di lingkungan perusahaan. Tak hanya menyentuh aspek profesional, beliau juga menyisipkan pesan-pesan inspiratif yang mendorong para pegawai untuk terus tumbuh dan berkontribusi lebih baik.

Antusiasme pegawai dalam menyambut dan mengikuti agenda ini menandakan kuatnya semangat kebersamaan di lingkungan UBP Saguling. Kegiatan ini tidak hanya mempererat hubungan antara Managemen dan pegawai, tetapi juga menjadi sumber energi baru dalam meningkatkan kinerja dan sinergi tim ke depan.

Semangat Dekat, Akrab, dan Penuh Inspirasi, NGOBRAS bersama Dir MHC menjadi bagian penting dalam perayaan HUT ke-39 PLTA Saguling yang menegaskan komitmen perusahaan untuk terus hadir sebagai penyedia energi hijau yang andal sekaligus membangun budaya kerja yang sehat dan dinamis di lingkungan PLN Indonesia Power.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *