Wamenhan Donny Ermawan Hadiri Perayaan Natal Bersama Keluarga Besar Kementerian Pertahanan RI

MediaSuaraMabes, Jakarta – Wakil Menteri Pertahanan Donny Ermawan Taufanto menghadiri Perayaan Natal Bersama Umat Kristiani Kementerian Pertahanan Republik Indonesia di Aula Kejuangan, Gedung Pierre Tendean, Jakarta, Kamis (22/1).

Perayaan Natal Kemhan mengusung tema “Allah Hadir Untuk Menyelamatkan Keluarga” (Matius 1:21–24) dengan subtema penguatan kasih Kristus dalam membangun keluarga Kristiani sebagai fondasi iman, karakter, dan pengabdian.

Dalam sambutannya, Wamenhan menyampaikan ucapan selamat Natal serta mengajak umat Kristiani meneladani kasih Kristus melalui sikap saling mengasihi, melayani, dan berbagi. Wamenhan juga mendorong penguatan iman, kepedulian sosial, dan integritas keluarga sebagai fondasi sumber daya manusia pertahanan yang unggul.

KemhanRI-2026
Redaksi Suwoto

Related posts