Kapten Timnas lndonesia Jay Idzes Menjadi Peran Penting Di Sassuolo

MediaSuaraMabes, Jakarta – Jay Idzes kembali menunjukkan kualitasnya bersama Sassuolo saat menghadapi Cremonese di lanjutan Liga Italia, Bek sekaligus kapten Timnas Indonesia itu tampil solid dan berperan penting dalam kemenangan tipis 1-0 I Neroverdi di Mapei Stadium, Minggu (25/1/2026).

Idzes dipercaya tampil penuh sepanjang laga dan mendapat tugas khusus mengawal striker veteran Cremonese, Jamie Vardy, yang turun sebagai starter.

Tanggung jawab tersebut dijalankan Idzes dengan sangat baik. Sepanjang 90 menit, pergerakan Jamie Vardy sukses diredam hingga penyerang asal Inggris itu hanya mampu melepaskan dua tembakan yang semuanya tak mengarah ke gawang. Catatan statistik pun menegaskan performa impresif Bang Jay, dengan 5 sapuan, 2 blok, serta 3 kali merebut kembali bola. Tak hanya kuat dalam bertahan, Idzes juga tampil rapi dalam distribusi bola dengan 46 sentuhan dan akurasi umpan 100 persen di area pertahanan sendiri.

Penampilan konsisten Jay Idzes mendapat apresiasi dari media lokal Sassuolonews yang memberinya rating 6,9 Media tersebut menilai Idzes tampil sangat disiplin dan cermat dalam menutup ruang gerak Vardy sepanjang pertandingan. Kemenangan ini pun membawa Sassuolo naik ke posisi 10 klasemen sementara Serie A dengan koleksi 26 poin dari 22 laga, sekaligus memperkuat peran Jay Idzes sebagai sosok penting di lini belakang I Neroverdi.

(Wajidi Adiansyah)

Related posts